Negara-Negara di Asia tenggara : Singapura




Siangapura adalah negara yang berbentuk republik dengan presiden sebagai kepala negara dan perdana menteri sebagai kepala pemerintahan.
- Ibukota                  : Singapura
- Mata uang             : Dollar Singapura
- Bahasa resmi        : Bahasa Inggris
- Lagu kebangsaan : Majula Singapura


A. Letak, Luas dan Batas :
Letak geografis Singapura di sebelah selatan semenanjung melayu, merupakan sebuah negara yang berupa pulau kecil di Semenanjung Malka. Secara astronomis pada garis lintang 1º15' LU - 1º26' LU dan garis bujur 103º40' BT - 104º BT. Luas negara ini 818 km² dengan 54 pulau di sekitarnya. Batas -  batas negara singapura adalah sebelah utara, Selat Johor ; timur, Laut China Selatan ; selatan, Selat Singapura ; barat, Selat Malaka.

B.Bentang Alam :
Di bagian tengah Singapura terdapat perbukitan dengan puncak tertinggi Bukit timah (177m). Bagiat barat merupakan perbukitan rendah dan lembah sungai, antara lain Sungai Jurong dan lebah Sungai Pengsiang. Bagian timur merupakan dataran rendah di bagian selatan ditandai dengan adanya rawa.

C. Iklim
Singapura beriklim tropis dengan temperatur dan curah hujan tinggi.


D. Keaadaan Penduduk 
Penduduk singapura tahun 2300 berjumlah 4,4 juta jiwa. Singapura merupakan negara dengan penduduk terpadat di dunia (7.120 jiwa/km²) dengan angka pertumbuhan penduduk mencapai 0,75 pertahun. Penduduk Singapura terdiri dari beberapa golongan, China (75%), Melayu (15%), India, sisanya adalah orang India, Pakistan, Srilangka, dan keturunan Eropa. Agama yang dianut oleh sebagian besar penduduk Singapura adalah agama Buddha (56%), sisanya agama Kristen, Islam dan Hindu.


E. Kegiatan Ekonomi
Singapura merupakan negara yang kehidupan ekonominya tinggi yang didukung dari sektor industri dan perdangangan wisata dan jasa-jasa.
Singapura merupakan negara dengan mengedepankan perdagangan hal ini didukung oleh letak yang strategis (daerah transito) baik laut maupun udara. Untuk meningkatkan daya tarik wisatawan diadakan bulan belanja murah.
Di sektor pertanian dihasilkan buah, bunga dan sayur (holtikultura) sedangkan kebutuhan pangan didatangkan dari negara - negara tetangga.

Peta Negara Singapura :
Image source : google.co.id

ARTIKEL TERKAIT






Comments
0 Comments

Share your views...

0 Respones to "Negara-Negara di Asia tenggara : Singapura"

Posting Komentar

Semoga Bermanfaat Bagi Anda! Silahkan Berkomentar!
Maaf bila Admin lambat dalam memberikan respon, karena tidak 24 jam Online.
DILARANG berkomentar tentang hal - hal yang mengandung unsur spam, SARA, dan menyinggung siapapun.
Terima Kasih!

 

© 2010 Belajar is Fun All Rights Reserved Thesis WordPress Theme Converted into Blogger Template by Hack Tutors.info